Dodiklatpur Rindam IM Latih Prajurit Siswa Dikjurta If Materi How to Find the Fighter (HTF)

Editor: Syarkawi author photo


Pidie – Prajurit Siswa Dikjurtaif Gel 1 TA.2023 Dodiklatpur Rindam IM, sebanyak 21 orang melaksanakan Materi How to Find the Fighter (HTF) di daerah Tiro Komplek Kab. Pidie, Selasa (28/11/23).

Perwira Jasmani Lettu Inf Dwi Supriono sebagai koordinator materi mengatakan “HTF ini dianggap materi yang berat, karena para peserta harus menempuh jarak sejauh kurang lebih 8,1 Km untuk sampai ke titik finish. Para siswa juga harus melawati berbagai medan yang bervariasi seperti tanjakkan, turunan, ketinggian, parit, jalan beraspal dan jalan berlumpur”

Disepanjang rute tersebut, para siswa juga harus bisa melewati 8 rintangan (pengujian materi) yang telah disiapkan pelatih, yaitu luncuran, naik togel, turun hesti, lempika, jaring pendarat, perkelahian sangkur, beladiri meliter, bongkar pasang senjata,jembatan tali dua dan terakhir rayapan tali satu, sehingga perlu tenaga ekstra dan ketangkasan bagi setiap prajurit siswa untuk menjadi yang tercepat masuk finish,lanjutnya

Disamping itu Lettu Inf Dwi Supriono juga mengatakan materi HTF ini merupakan materi untuk membekali Prajurit siswa sebelum masuk satuan” Infanteri yang ada diseluruh Indonesia. Dengan tujuan untuk membekali prajurit siswa dalam mengatasi rintangan alam maupun buatan sehingga prajurit siswa mampu dan siap untuk melaksanakan tugas sesuai fungsi di semua kondisi geografi yang ada di Indonesia.[]

Share:
Komentar

Berita Terkini