PSSI Aceh Tetapkan 40 Pemain untuk PON XXI Aceh-Sumut

Editor: Syarkawi author photo

 PSSI Aceh Tetapkan 40 Pemain untuk PON XXI Aceh-Sumut

Banda Aceh  – Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Aceh telah menetapkan 40 pemain untuk dipersiapkan menghadapi PON XXI Aceh-Sumut yang akan berlangsung pada 8-20 September 2024. Mereka dinyatakan lolos berdasarkan penilaian treck record dan performa pemain.

Ketua Asprov PSSI Aceh, Nazir melalui Sekretaris Umum (Sekrum) Asprov PSSI Aceh, Nazaruddin mengatakan, penetapan ke-40 pemain Aceh itu berdasarkan hasil seleksi lanjutan selama berkompetisi di Liga 3, di Stadion Kuta Asan, Sigli, pada 4-6 Maret 2024.

“Proses seleksi sebelumnya dan kompetisi di level lain oleh tim Telent Scouting PSSI Aceh, menjaring 40 pemain menurut posisi/komposisi serta layak dan memiliki kapasitas,” kata Nazaruddin di Banda Aceh. Ia menambahkan para pemain yang lolos seleksi merupakan komposisi bayangan pemain untuk tim PON Aceh.

Dikatakannya, mengingat selama persiapan masih menetapkan jalannya promosi dan degradasi pemain, guna menetapkan 20-24 pemain terbaik untuk masuk Pelatda PON 2024 bentukan KONI Aceh selama beberapa bulan ke depan.

Sekum Asprov dan tim pelatih mengharapkan 40 pemain yang terpilih dapat menjaga kebugaran, kondisi dan menambah porsi latihan secara individu jika tak berlatih dibawah klub sebelum bergabung tahapan latihan selanjutnya.

“Selama seleksi di Stadion Kuta Asan Sigli mereka dipantau langsung oleh pelatih, Muchlis Rasyid, Safrizani, Rizwan Salam, Fakhrurrazi dan pelatih kiper Sukirmanto,” pungkas Ustad Nazar, sapaan akrab Nazaruddin. (InfoPublik/red)

Share:
Komentar

Berita Terkini