Pj Kepala Mukim Baru Delog Kulungan Teupah Tengah, Dilantik Staf Ahli Bupati Simeulue

Editor: Syarkawi author photo


Simeulue - Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Marlian, S.IP, yang juga menjabat sebagai Nota Dinas (ND) Pj Sekda Simeulue, secara resmi melantik Samsami M. sebagai Penjabat (Pj) Kepala Mukim Delog Kulungan, Kecamatan Teupah Tengah, Kabupaten Simeulue. Pelantikan ini berlangsung di ruang rapat Sekretaris Daerah Simeulue. Pada Selasa, 14 Mei 2024

Pelantikan Samsami M. sebagai Pj Kepala Mukim Delog Kulungan dilakukan berdasarkan Keputusan Bupati Simeulue Nomor: 141/97/2024. Samsami M. dilantik menggantikan Marzuki, yang masa jabatannya telah berakhir.

Dalam acara tersebut, Marlian, S.IP, menyampaikan ucapan selamat kepada Samsami M. dan mengucapkan terima kasih kepada Marzuki atas dedikasi dan pengabdiannya selama menjabat sebagai Kepala Mukim Delog Kulungan. Marlian berharap agar Samsami M. dapat melaksanakan tugas dan kewajibannya sesuai dengan amanat perundang-undangan yang berlaku.

"Dalam menjalankan tugas, walaupun masih sebagai Penjabat, diharapkan dapat menjalankan tugas dan tanggung jawabnya dengan baik. Jangan setengah-setengah," ujar Marlian dalam arahannya.

Marlian juga menegaskan bahwa tugas dan tanggung jawab seorang Penjabat Kepala Mukim sangat besar, setara dengan pejabat definitif. Sebagai perpanjangan tangan Camat dalam mengkoordinir tugas-tugas pemerintahan di desa, Pj Kepala Mukim diharapkan tidak menjalankan tugasnya setengah-setengah.

Acara pelantikan ini turut dihadiri oleh Camat Teupah Tengah, Drh. Ikhwan Jamil, beserta Muspika. Selain itu, hadir pula perwakilan dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD), Novida Rahmat, ST, Kepala Bidang Pemerintahan Mukim dan Desa selaku ND Kadis DPMD Kabupaten Simeulue, serta sejumlah Kepala Desa dari wilayah Kecamatan Teupah Tengah.

Pelantikan ini menandai awal tugas baru bagi Samsami M. untuk memimpin dan mengkoordinir pemerintahan di Mukim Delog Kulungan, dengan harapan dapat membawa perubahan positif dan kemajuan bagi wilayah tersebut.[]

Share:
Komentar

Berita Terkini