Terkait Pelaksanaan Program KKN, Pemkab Bener Meriah Terima Kunjungan Pihak UGP Takengon

Editor: Syarkawi author photo

 

Redelong  - Terkait akan melaksanakan Kerja Kuliah Nyata (KKN) di Wilayah Kabupaten Bener Meriah, Universitas Gajah Putih (UGP) Takengon gelar audiensi dengan Pemkab Bener Meriah, Kamis (27-06-2024).

Utusan UGP Takengon Hasiun Bidu, SE., M.SM Wakil Rektor Bidang Akademik UGP., Syahidin, SE., M.Si Wakil Rektor Bidang Non Akademik UGP., Faidha Rahmi, S.TP., M.Si Ketua LPPM., Septina Maulia Putri, M.Pd Sekretaris LPPM di terima langsung oleh Sayutiman, SE.,MM Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab Bener Meriah di ruangan kerja Asisten 2 Setdakab Bener Meriah.

Dalam pertemuan tersebut, Pj. Bupati Bener Meriah yang diwakili oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab Bener Meriah menyampaikan, ucapan terima kasih kepada pihak UGP Takengon yang telah berkesempatan berkunjung ke Pemkab Bener Meriah.

“Pemerintah Kabupaten Bener Meriah menerima secara terbuka kehadiran UGP Takengon di kabupaten ini sehubungan akan di laksanakannya program Kuliah Kerja Nyata pihak UGP Takengon yang rencananya akan dilaksanakan pada tahun ini,”ucap Sayutiman.

Dia juga menerangkan, bahwa pemerintah daerah sangat setuju dengan program KKN. Sehingga dengan adanya program tersebut dapat memberikan informasi-informasi baru tentang kondisi dan situasi sekarang kepada masyarakat.

Dalam kesempatan itu, Asisten 2 Setdakab Bener Meriah juga mengharapkan agar nantinya program-program KKN dapat mendukung program pemerintah daerah Bener Meriah.

Sementara itu, pihak UGP Takengon dalam kesempatan itu menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Bener Meriah yang telah menerima kehadiran mereka di Kabupaten Bener Meriah. Dalam pertemuan itu pihak UGP Takengon juga menyampaikan, bahwa jumlah total para mahasiswa dan mahasiswi yang akan melaksanakan program KKN sebanyak 200 orang. (Tim ProkopimBM).

Share:
Komentar

Berita Terkini