Bhabinkamtibmas Polsek Samadua Laksanakan Sambang ke Masyarakat Sampaikan Himbauan tentang Kamtibmas

Editor: Syarkawi author photo

 Aceh Selatan  – Bhabinkamtibmas Polsek Samadua Polres Aceh Selatan Polda Aceh kembali melaksanakan kegiatan sambang ke masyarakat guna menyampaikan berbagai himbauan terkait kenakalan remaja, pencurian, penipuan, narkoba, serta pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kewaspadaan masyarakat terhadap berbagai isu keamanan yang dapat mempengaruhi kehidupan sehari-hari, Senin, 8 Juli 2024.

Bhabinkamtibmas Aipda Surya Adi Jaya Selama kunjungan tersebutmemberikan penyuluhan dan berdialog langsung dengan warga gampong Batee Tunggai, Kecamatan samadua, kabupaten Aceh Selatan untuk membahas isu-isu penting yang perlu diwaspadai seperti kenakalan Remaja, pencurian, penipuan, narkoba, dan himbauan Kamtibmas.

Kapolres Aceh Selatan AKBP Mughi Prasetyo Habrianto melalui Kapolsek Samadua Iptu Darwin menyatakan bahwa kegiatan sambang akan terus dilakukan secara rutin sebagai bentuk pendekatan dan komunikasi yang baik antara polisi dan masyarakat. “Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan dan mendengarkan langsung aspirasi masyarakat demi terciptanya situasi kamtibmas yang kondusif,” ujar Darwin.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing, serta bersama-sama mencegah berbagai tindak kejahatan yang dapat merugikan.[]

Share:
Komentar

Berita Terkini