Kapolres Bener Meriah dan Personel Laksanakan “Jum’at Berkah” dengan Membagikan Nasi Kotak kepada Masyarakat

Editor: Syarkawi author photo


Bener Meriah – Dalam wujud kepedulian terhadap sesama, Kapolres Bener Meriah AKBP Tuschad Cipta Herdani, S.I.K., M.Med Kom, bersama personel kepolisian melaksanakan kegiatan “Jum’at Berkah” dengan membagikan nasi kotak kepada masyarakat. Kegiatan penuh keberkahan ini berlangsung di Masjid Al-Mustaqin, Kampung Fajar Harapan, Kecamatan Timang Gajah, Kabupaten Bener Meriah, Jumat (19/7/2024).

Kapolres Bener Meriah AKBP Tuschad Cipta Herdani menyatakan bahwa “Jum’at Berkah” merupakan salah satu bentuk kepedulian Polri untuk berbagi dengan masyarakat, sekaligus mempererat silaturahmi. “Kegiatan ini juga sebagai ungkapan rasa syukur atas rezeki yang telah diberikan Allah SWT dan sebagai sarana untuk menyampaikan himbauan Kamtibmas kepada masyarakat,” ujar Kapolres.

Dengan membagikan 100 nasi kotak, kegiatan ini diharapkan dapat membantu dan memberikan manfaat bagi masyarakat. “Kami berharap kegiatan ini dapat membantu dan bermanfaat bagi masyarakat. Mudah-mudahan dengan apa yang dilaksanakan dapat menjadikan Polri semakin dekat dengan masyarakat,” tutupnya.

Momen “Jum’at Berkah” ini tidak hanya menjadi ajang untuk berbagi, tetapi juga memperkuat hubungan antara Polri dan masyarakat, menciptakan rasa kebersamaan, serta meningkatkan rasa saling peduli di antara warga.[]

Share:
Komentar

Berita Terkini