Keunggulan Layanan Poli Mata RSIA Aceh

Editor: Syarkawi author photo

 

Meuligoeaceh.com - Poli Mata merupakan salah satu layanan kesehatan spealisasi dalam bidang Oftalmologi pada Rumah Sakit Ibu dan Anak Aceh, yang menyediakan pelayanan untuk mendiagnosis, mengobati, dan merawat berbagai jenis masalah kesehatan pada mata.


Pelayanan Poli Mata diberikan oleh Dokter Spesialis Mata (Oftalmolog) yang melakukan pemeriksaan yang lengkap pada mata pasien, termasuk pemeriksaan penglihatan, kelopak mata, bola mata, dan lensa mata. Tujuan dari pemeriksaan ini adalah untuk mendiagnosis berbagai masalah kesehatan pada mata.


Untuk pelayanan tajam Penglihatan dan Refraksi seperti rabun jauh, rabun dekat, astigmatisme dan lainnya, dokter Spesialis Mata dibantu Oleh Tenaga Optometris yang kompeten. Setelah melakukan diagnosis, dokter spesialis mata dapat memberikan pengobatan dan perawatan yang tepat untuk pasien. Pengobatan dapat berupa terapi obat, pengobatan laser, dan bahkan bedah mata jika diperlukan. Serta dapat merekomendasikan alat bantu penglihatan berupa Kacamat ataupun lensa kontak.

Poli Mata juga menawarkan pemeriksaan rutin bagi pasien yang mengalami masalah kesehatan mata atau bagi mereka yang ingin memeriksa kesehatan mata mereka secara berkala. Pemeriksaan rutin ini penting untuk mencegah dan mendeteksi dini berbagai masalah kesehatan mata, serta memastikan kesehatan mata yang optimal. 

FASILITAS DAN ALAT

Untuk menunjang akurasi pemeriksaan dan penegakan diagnosis pasien oleh Dokter Spesialis Mata, Poli mata dilengkapi dengan berbagai alat pemeriksaan diantaranya :

  • RUANGAN LUAS
    Ruangan pemeriksaan yang luas dapat memberi kenyamanan pada pasien dansirkulasi udara dapat terjaga dengan baik
  • ALAT PEMERIKSAAN MATA

SLITLAMP
Alat ini berfungsi untuk memeriksa bagian luar bola mata meliputi kornea, iris, palpebra dan lensa, dimana hasil pemeriksaan slitlamp dapat menegakan diagnosis penyakit yang diderita pasien diantaranya untuk penyakitKonjungtivitis, Katarak, Dry eyes dll.

FOTO FUNDUS
Alat ini berfungsi untuk memeriksa bagian dalam bola mata yang meliputi
cairan bola mata, syaraf mata, retina, dan makula. Dan dengan alat ini bisa
menegakan diagnosis untukpenyakit pada syaraf dan retina mata

USG dan BIOMETRI
Alat ini digunakan untuk melihat bagian dalam bola mata, mengukur panjang bola mata, lensa mata, dan hasil dari alat ini digunakan sebagai panduan untuk melakukan tindakan pembedahan seperti katarak.

NON CONTACT TONOMETER
Alat ini digunakan untuk mengukur tekanan bola mata, dimana alat ini sangat nyaman karena tidak bersentuhan langsung dengan mata. Dan hasilnya untuk menetukan apakah pasien mengalami penyakit Gloukoma atau tidak.

AUTOREFRAKTO METER
Alat ini berfungsi untuk memeriksa ukuran minus maupun plus pada kelainan refraksi mata secara komputerisasi baik untuk rabun jauh, rabun dekat maupun astigmat. Dan untuk pengoptimalan ukuran refraksipasien, ditunjang dengan pemeriksaan manual menggunakan Trial Frame dan Trial Lens

Fasilitas dan alat yang tersedia pada Poli Mata diharapkan dapat membantu pasien dalam mengatasi dan mencegah berbagai jenis masalah kesehatan pada mata. Dan dengan perawatan yang tepat serta pengobatan yang efektif, pasien dapat mengurangi risiko kehilangan penglihatan dan mempertahankan kesehatan mata yang baik. Poli Mata juga memberikan edukasi tentang perawatan mata yang benar dan pentingnya menjaga kesehatan mata.[]

Share:
Komentar

Berita Terkini