Anggota Kodim 0101/Kota Banda Aceh Laksanakan Pembibitan Ribuan Tanaman

Editor: Syarkawi author photo


Banda Aceh – Anggota Kodim 0101/Kota Banda Aceh melaksanakan kegiatan pembibitan berbagai jenis tanaman, termasuk tanaman buah, tanaman keras, dan mangrove. Program ini merupakan bagian dari inisiatif Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc dengan tema “Bersatu Dengan Alam”.

Dalam kegiatan ini, pembibitan tanaman buah mencapai 7.750 batang, sementara pembibitan tanaman keras sebanyak 35.000 batang. Untuk tanaman mangrove, terdapat dua media tanam yang digunakan, yakni media polybag sebanyak 15.000 batang dan media polybag sebanyak 2.000 batang.

Pembibitan dilakukan di tiga lokasi yang berbeda. Tanaman buah ditanam di wilayah Koramil yang tidak berbatasan dengan laut, tanaman keras di wilayah Koramil 01/Seulimeum, dan tanaman mangrove di wilayah Koramil 13/Kuta Alam.

Komandan Kodim 0101/Kota Banda Aceh, Kolonel Czi Widya Wijanarko, S.Sos., M.Tr (Han), menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mendukung upaya konservasi lingkungan dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga alam.

“Kami berharap dengan adanya program ini, masyarakat semakin peduli dan aktif dalam menjaga serta melestarikan lingkungan,” ujar Dandim, Kamis (01/08/2024).

Kegiatan ini tidak hanya melibatkan anggota TNI, tetapi juga masyarakat setempat yang turut berpartisipasi dalam proses penanaman dan perawatan bibit-bibit tanaman tersebut. Diharapkan program ini dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi lingkungan dan kesejahteraan masyarakat di sekitar wilayah Kodim 0101/Kota Banda Aceh.[]

Share:
Komentar

Berita Terkini