Aceh Besar – Kodim 0101/Kota Banda Aceh turut serta mengerahkan personelnya untuk mengikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Praja Seulawah 2024 yang dipimpin oleh Perwira Penghubung (Pabung) Mayor Inf Antoni Zen. Kegiatan berlangsung di halaman Polres Aceh Besar, Kecamatan Kota Jantho, Kabupaten Aceh Besar, Senin (26/08/2024).
Apel ini digelar sebagai persiapan pengamanan seluruh tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Aceh Tahun 2024 yang akan berlangsung selama 66 hari mulai 27 Agustus hingga 21 Desember 2024.
Dandim 0101/Kota Banda Aceh, Kolonel Czi Widya Wijanarko, S.Sos., M.Tr (Han) secara terpisah menyampaikan Keikutsertaan personel Kodim 0101/KBA dalam Operasi Mantap Praja Seulawah 2024 merupakan wujud komitmen TNI dalam menjaga stabilitas keamanan, khususnya dalam rangka mensukseskan Pilkada Aceh 2024.
“Keikutsertaan kita untuk mendukung Kepolisian dalam operasi ini. Saya berharap seluruh personil dapat melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, menjunjung tinggi profesionalisme, dan senantiasa berkoordinasi dengan aparat kepolisian serta instansi terkait lainnya,” ujarnya.
Lebih lanjut, Ia menegaskan bahwa pentingnya sinergi antara TNI, Polri, dan semua elemen masyarakat dalam menciptakan suasana yang kondusif selama proses pemilihan berlangsung.
“Stabilitas keamanan adalah kunci utama keberhasilan Pilkada. Oleh karena itu, mari kita bersama-sama bekerja keras memastikan keamanan, ketertiban, dan kelancaran setiap tahapan Pilkada 2024,” tambahnya.
Apel Gelar Pasukan ini dihadiri oleh berbagai unsur pengamanan, termasuk TNI, Polri, serta perwakilan dari berbagai instansi pemerintah daerah. Operasi Mantap Praja Seulawah 2024 akan fokus pada kegiatan preventif yang didukung oleh intelijen, penegakan hukum, komunikasi publik, serta bantuan operasional.[]