Meulaboh – Guna menjaga Kamtibmas Selalu dalam Keadaan KOndusif, Sinergitas antara TNI-Polri sangat diperlukan dalam pelaksanaan tugas dan memberikan rasa aman serta mewujudkan tertib sosial masyarakat Desa binaannya.
Hal ini dapat terwujud jika diantara kedua petugas keamanan tersebut terjalin komunikasi yang baik, sehingga dengan demikian tugas dilapangan akan terasa ringan.
Kapolres Aceh Barat AKBP Andi Kirana S.I.K., M.H melalui Kapolsek Samatiga AKP Alpon Lumban Raja mengatakan, Kegiatan sambang merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh anggota Bhabinkamtibmas dan Babinsa kepada warga desa binaan, kegiatan ini merupakan adanya wujud sinergitas antara TNI, Polri dan masyarakat.
Dengan rutinitas melakukan sambang akan memudahkan bagi anggota Bhabinkamtibmas menyampaikan program – Program Kepolisian kepada masyarakat.
Kegiatan tersebut sangat efektif untuk menyerap aspirasi dan keluhan dari masyarakat melalui sambang patroli dialogis,” katanya.
Selain itu apabila ada gesekan yang berpotensi akan menimbulkan permasalahan, Babinsa dan Bhabinkamtibmas akan cepat mencarikan solusinya,” pungkasnya
“Selain itu Personel TNI-Polri turun bersama ke warga, mengimbau warga untuk selalu menjaga situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif baik dari bentuk Kriminalitas maupun dari informasi hoax terkait dengan Pilkada serentak, karena informasi yang tidak benar dapat merusak situasi.” Ungkapnya.
Dirinya berharap melalui kegiatan ini dapat terjalin keakraban dalam komunikasi untuk memperkokoh sinergitas TNI-Polri dam Masyarakat.[]