Banda Aceh - "Sukses PON XXI, sukses UMKM, ekonomi meningkat pengangguran teratasi", ujar Kabid Promosi PB PON XXI, Rahmadhani,M.Bus dihadapan pelaku UMKM pada acara Ngobrol Seputar Opini (Ngopi) yang dilaksanakan oleh Dinas Komunikasi informatika dan Persandian Aceh,Senin 19 Agustus 2024 di Beranda cafee Lhong Raya, Banda Aceh.
Lebih lanjut dikatakan bahwa PB PON XXI akan memfasilitasi UMKM di EXPO PON XXI dengan mendesain Gampong UMKM di arena EXPO. Diharapkan tersedia produk unggulan dari pelaku UMKM dengan kwalitas terbaik sehingga pengunjung akan pulang dengan tangan dan pikiran berisi, artinya pulang dengan membawa kenangan indah.
Sementara pelaku UMKM yang diwakili IR,E Ginting menyatakan siap menghadirkan produk unggulan terbaik. Pelaku UMKM merasa lega karena harapan mendapat kan peluang pada PON XXI disambut baik oleh PB PON XXI.
Acara Ngopi yang dilaksanakan Dinas Komunikasi informatika dan Persandian Aceh berhasil memfasilitasi dialog antara pelaku UMKM, Bidang Promosi PB PON XXI dan masyarakat disiarkan langsung oleh Radio Siaran Djati FM. Expo PON XXI berlokasi di Blang Padang, Banda Aceh.[]