Pemkab Bener Meriah Gelar Rapat Persiapan Kirab Api Obor PON XXI Aceh-Sumut 2024

Editor: Syarkawi author photo

 

BENER MERIAH - Menjelang pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut Pemkab Bener Meriah melakukan berbagai persiapan diantaranya secara rutin melaksanakan pertemuan dengan pihak terkait guna menyukseskan agenda olahraga nasional itu.

Pj Bupati Bener Meriah diwakili oleh Asisten Administrasi Umum Setdakab Bener Meriah, Armansyah, SE., M.Si, memimpin rapat pembahasan penyelenggaraan PON XXI Aceh-Sumut yang berlangsung di Oproom Setdakab Bener Meriah, Kamis (22/8/2024).

Armansyah menyampaikan, pertemuan tersebut untuk mempertajam persiapan PON XXI Aceh-Sumut yang akan berlangsung di bulan September 2024 mendatang. Selain itu, juga untuk membahas berbagai persiapan yang akan dilakukan untuk keperluan pelepasan api PON XXI.

Pelepasan obor PON Aceh-Sumut direncanakan akan dilaksakan dari kawasan Pendestrian. "Pemkab Bener Meriah siap mendukung penuh acara ini, agar berlangsung dengan baik. Suatu kebanggaan kita Bener Meriah menjadi salah satu kabupaten yang dilalui oleh Kirap Api PON XXI Tahun 2024 Aceh-Sumut," kata Armansyah. 

Beberapa hal yang dibahas dalam rapat itu, terkait dengan tugas dan fungsi SKPK, seperti pengaturan lalulintas, kebersihan, keamanan, dan sejumlah persiapan-persiapan lainnya untuk menyempurnakan kegiatan persiapan kirab obor Api PON XXI Aceh-Sumut. 

Rapat tersebut, diikuti oleh Kadis Pariwisata Bener Meriah, Kadis Perhubungan, Kadis Lingkungan Hidup, Kadis Transmigrasi Ketenaga Kerjaan, Kadis Kominfo, Kadis DPMK, perwakilan Kadis Keuangan dan Aset dan sejumlah kepala OPD terkait lainnya.

Selain dihadiri Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab Bener Meriah, Sayutiman, SE.,MM, kegaiatan rapat diikuti juga oleh Asisten Pemerintahan Keistimewaan Aceh dan Kesra Setdakab, Khairmansyah, S.IP., M.Sc, dan Kepala Bagian Umum Setdakab, Iskandar Muda, ST.[]

Share:
Komentar

Berita Terkini