Nagan Raya - Rabu ( 28 Agustus 2024 ) pukul 20.00 hingga 21.00 WIB, Polres Nagan Raya melaksanakan pengamanan ketat selama tahapan pendaftaran pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Nagan Raya di Kantor KIP Kabupaten Nagan Raya. Kegiatan ini diawali dengan koordinasi bersama Liaison Officer (LO) dari pasangan calon terkait pengamanan dan teknis pendaftaran.
Kabag Ops Polres Nagan Raya menegaskan bahwa akses masuk ke Kantor KIP akan dilakukan melalui jalan samping BPN, sementara parkir kendaraan diarahkan mulai dari Dinas Disperindagkop hingga jalan samping Bappeda, dengan area parkir berada di sisi kanan jalan.
Selain itu, dalam koordinasi tersebut, Kasat Intelkam Polres Nagan Raya memberikan arahan terkait rekayasa lalu lintas yang telah dilakukan oleh Sat Lantas Polres Nagan Raya. Pendukung pasangan calon diminta untuk tiba di titik kumpul 30 menit sebelum keberangkatan, mengingat perjalanan menuju Kantor KIP membutuhkan waktu dan harus sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan oleh KIP.
Kasat Intelkam juga menegaskan bahwa pengawalan dari titik kumpul menuju KIP hanya akan mengikuti rute yang telah ditetapkan, tanpa mengakomodasi rute lain, mengingat waktu yang sangat terbatas untuk mengamankan empat pasangan calon.
Dalam rangka menjaga ketertiban, hanya 200 orang yang diizinkan masuk ke area Kantor KIP, dan mereka harus hadir 45 menit sebelum acara dimulai dengan mengenakan bed dari KIP. Mereka yang tidak mengenakan bed tersebut tidak akan diizinkan masuk.
Pihak Polres Nagan Raya juga mengimbau kepada seluruh LO dan tim pendukung masing-masing pasangan calon untuk mengurangi jumlah massa yang mengikuti pendaftaran serta menjaga ketertiban umum selama berlangsungnya proses pendaftaran. Dengan koordinasi yang baik, diharapkan tahapan pendaftaran ini dapat berjalan dengan aman, damai, dan tertib.[]