Pj. Bupati Ir. Mohd Tanwier, MM Hadiri Upacara Setijab Danyon 114 SM

Editor: Syarkawi author photo

 

BENER MERIAH - Pj. Bupati Bener Meriah Ir. Mohd Tanwier, MM menghadiri upacara serah terima Jabatan Komandan Batalyon Infantri 114 Satria Musara di lapangan Kolam 3 (tiga) Yonif 114/SM Desa Wih Pesam, Kecamatan Wih Pesam, Sabtu (31-08-2024).

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Letkol Inf Raja Gunung Nasution, S.I.P.,M.H.I. Komandan Upacara Kapten Inf Rusmanto, S.S.T.Han., S.IP, Perwira Upacara : Lettu Inf Ananta Kharis Zahri, S.Tr.(Han).

Hadir dalam upacara pagi itu, Komandan Brigade Infanteri 25/Siwah Letnan Kolonel Inf. Raja Gunung Nasution, S.I.P., M.H.I beserta istri, Dandim 0119 Bener Meriah Letkol Kav Ino Dwi Setyo Darmawan S.E.,M.Han beserta istri, Dandim 0106 Aceh Tengah Letkol.Inf.Kurniawan Agung Sancoyo S.E.,M.Han,Plh Sekda Kabupaten Aceh Tengah a.n Erwin pratama S.STP,M.Si, Pejabat lama Danyonif 114 /SM Letkol Inf. Omi Girindra Sasmito beserta istri. Pejabat baru Danyonif 114 /SM Mayor Inf Fahrul Yuza, S.H., M.I.P. beserta istri, Kapolres Bener Meriah.

AKBP Tuschad Cipta Herdani S.I.K M Med Kom, Kajari Bener Meriah Achmad Hariyanto Mayangkoro S.H, Wadan Yonif 114/SM Kapten Inf Rusmanto, S.S.T.Han., S.IP, Para Danki jajaan Yonif 114/SM, Para perwira Staf Yonif 114/SM, Para Persit kartika chandra kirana ranting 4 Yonif 114/SM Cabang XIII,Brigif 25 siwa.

Disela-sela kegiatan, Pj. Bupati Bener Meriah Ir. Mohd Tanwier mengucapkan selamat kepada Mayor Inf Fahrul yuza, S.H., M.I.P. sebagai Komandan Batalyon Infantri 114 Satria Musara yang baru, dan terima kasih dan selamat bertugas di satuan baru kepada Letkol Inf. Omi Girindra Sasmito sebagai Dansatdiklapa Pusdikif Pussenif. "Selamat bertugas kepada pejabat baru, dan terima kasih kepada pejabat lama yang telah bersama-sama bersinergi mendukung pemerintahan Kabupaten Bener Meriah," ucap Pj. Bupati Bener Meriah itu.[]

Share:
Komentar

Berita Terkini