Rumah Sakit Tk. II Iskandar Muda Gelar Promosi Kesehatan di SMA XIV-1 Kartika

Editor: Syarkawi author photo


Banda Aceh — Rumah Sakit Tk. II Iskandar Muda mengadakan kegiatan promosi kesehatan di SMA XIV-1 Kartika pada Selasa (17/09/24), dengan tujuan memberikan edukasi kepada para siswa tentang pentingnya menjaga kesehatan melalui cuci tangan yang benar dan melakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin.

Tim Humas Rumah Sakit Tk. II Iskandar Muda yang dipimpin oleh Kaur Humas dan Marketing, Lettu Ckm (K) Erni Susilawati, SKM, bersama dengan dr. Hilal Pryanda dan PNS Richa Yunita, Amd.Kep.SKM Gol : III/a hadir untuk menyampaikan materi kepada para siswa. Pada kesempatan ini, dr. Hilal memaparkan tentang pentingnya penerapan 6 Langkah Cuci Tangan yang benar serta perlunya melakukan Medical Check-Up secara berkala, terutama bagi siswa yang berniat mengikuti seleksi TNI dan Polri.

Dalam sambutannya, Lettu Ckm (K) Erni Susilawati menjelaskan bahwa kegiatan promosi kesehatan ini merupakan bagian dari program rutin Rumah Sakit Tk. II Iskandar Muda dalam rangka upaya preventif untuk menjaga kesehatan masyarakat, khususnya generasi muda. "Promosi kesehatan adalah salah satu langkah strategis kami untuk mendukung pencegahan penyakit dan memastikan generasi muda memahami pentingnya gaya hidup sehat," ujar Erni.

Sementara itu, dr. Hilal Pryanda menekankan pentingnya mDengan tangan secara benar dan teratur sebagai langkah sederhana namun efektif untuk mencegah penyebaran penyakit. "Banyak penyakit yang ditularkan melalui tangan yang kotor, oleh karena itu, membiasakan cuci tangan dengan benar adalah salah satu langkah pencegahan yang utama. Selain itu, penting untuk melakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin, terutama bagi siswa yang berencana mengikuti seleksi TNI atau Polri, guna memastikan kondisi tubuh dalam keadaan prima," ungkap dr. Hilal.

Kegiatan ini disambut antusias oleh para siswa, yang juga diberikan kesempatan untuk mempraktikkan langsung cara mencuci tangan dengan benar serta menerima informasi lebih lanjut terkait manfaat Medical Check-Up.[]

Share:
Komentar

Berita Terkini