Terima Audiensi dengan Universitas Malikussaleh, Pj. Bupati Mohd Tanwier Sebut “Branding” menentukan perkembangan UMKM

Editor: Syarkawi author photo

 

BENER MERIAH - Bertempat di kediamannya, Penjabat (Pj) Bupati Bener Meriah, Ir. Mohd Tanwier, MM terima kunjungan dari pihak Universitas Malikussaleh Lhokseumawe, Jum’at (06/09/2024).

Pihak Universitas Malikussaleh menyebutkan bahwa maksud kegiatan tersebut adalah sebagai sarana untuk Sharing Knowledge (berbagi ilmu) tentang penguatan UMKM, rantai pasok dan penguatan kualitas terhadap pasar Global.

Dalam kesempatan tersebut, pihaknya juga meminta dukungan Pemerintah Kabupaten Bener Meriah terhadap pelaksanaan Kongres APSMBI dan PKM Internasional tersebut yang salah satunya dalam rencana untuk mengadakan Seminar Kopi.

Sedangkan Pj. Bupati Tanwier dalam kesempatannya menuturkan bahwa masih banyak problema dalam sektor UMKM, salah satunya terkait Branding (merek).

Menurutnya, pembinaan terhadap UMKM jangan hanya dijadikan sebagai projek semata, tetapi harus ada pembinaan terhadap hal spesifik yang bisa ditonjolkan untuk meningkatkan nilai jual yang tinggi.

“WHO sudah mengklaim wilayah kita mulai dari (Kabupaten) Bener Meriah hingga Gayo Lues sebagai wilayah Organik. Namun, berbicara tentang UMKM, problem kita masih banyak, salah satunya adalah Branding (merek), bahkan untuk membangun UMKM disini, kita masih menggunakan kekuatan penuh dari seluruh Indonesia, padahal produk (Kopi) kita sudah diakui oleh dunia”, tuturnya.

Lanjut Pj. Bupati Tanwier, “Yang harus kita pahami adalah bahwa Kopi Arabika Gayo kita ini jauh berbeda dengan seluruh kopi yang ada di dunia, dan secara Internasional Kopi Gayo sudah jadi kuantitas yang Best of the Best. Oleh karena itu, kalau kita mau membahas tentang Kopi dalam Seminar, maka bahaslah mekanisme dan output atau nilai tambahnya berdasarkan spesifik yang ada, sehingga bisa menonjolkan nilai jual produk yang tinggi”, tutupnya.

Tidak hanya untuk mendukung pasar UMKM, pertemuan tersebut juga membahas terkait kegiatan Kongres Aliansi Program Studi Manajemen dan Bisnis (APSMBI) 2024 dan Program Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) Internasional yang rencana akan dilaksanakan pada Hari Kamis tanggal 26 September mendatang.[]

Share:
Komentar

Berita Terkini