Meulaboh – Upaya antisipasi terhadap potensi gangguan keamanan Polsek meureubo Polres Aceh Barat gelar Patroli malam hari, Minggu (13/10/2024) dini hari.
Kapolres Aceh Barat, AKBP Andi Kirana, S.I.K, M.H, melalui Kapolsek Meureubo AKP Agus Purwanto mengatakan, Kami rutin melaksanakan patroli malam untuk memastikan situasi di wilayah Meureubo tetap aman dan kondusif, terutama pada malam hari. Kehadiran polisi di tengah masyarakat diharapkan mampu mencegah tindak kriminalitas.
Selain untuk memberikan rasa aman masyarakat, patroli ini juga bertujuan untuk mencegah berbagai bentuk kejahatan jalanan, seperti pencurian kendaraan bermotor (curanmor) dan memastikan situasi Kamtibmas di Wilayah meureubo tetap kondusif selama tahapan Pilkada.
Kegiatan ini tidak hanya fokus pada penegakan hukum, tetapi juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk lebih waspada dan berperan aktif dalam menjaga lingkungan mereka. Ungkap Kapolsek.
Kami ingin memastikan tidak ada gangguan yang mengganggu ketertiban dan kenyamanan warga,” lanjutnya.
“Selain itu Kami sangat mengharapkan peran serta masyarakat dalam menjaga lingkungan mereka masing-masing. Jika ada hal yang mencurigakan, segera laporkan ke kami agar bisa ditangani dengan cepat,” tambah AKP Agus Purwanto.[]