Jantho – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Besar nomor urut empat, yang dikenal dengan singkatan MBS (Musannif Bersama Sanusi), terus memperkuat konsolidasi pemenangan dengan menggalang dukungan dari berbagai elemen masyarakat. Kali ini, MBS menggelar konsolidasi bersama relawan perempuan yang tergabung dalam paguyuban Inong Carong Aceh.
Acara yang digelar pada Senin, 21 Oktober 2024, di Gampong Lamsod, Kecamatan Darul Kamal, Aceh Besar, ini dihadiri oleh tokoh-tokoh penting setempat, termasuk anggota MPU Aceh Besar Abi Muhibbudin, Tgk Raja Lamsod, ketua adat Tgk Firdaus, Ketua Koordinator BKM, H. Junaidi, Camat Subhan Darul Kamal, dan Ketua Inong Carong Aceh, Ainul Mardhiah.
Dalam sambutannya, Tgk Musannif menekankan pentingnya memajukan Aceh Besar melalui pengembangan produk unggulan per kecamatan. "Aceh Besar, yang terletak sangat dekat dengan ibukota provinsi, seharusnya memiliki produk khas yang bisa menjadi oleh-oleh. Sayangnya, hingga kini, belum ada produk unggulan yang bisa dikenang oleh wisatawan, kecuali ayam pramugari," ujarnya.
Ia juga menegaskan bahwa jika terpilih, ia bersama Ir. Sanusi akan mendorong program-program UMKM untuk mengangkat perekonomian masyarakat lokal. "Kami siap meluncurkan program unggulan di setiap kecamatan untuk menghidupkan usaha kecil dan menengah," tegas Musannif.
Ainul Mardhiah, aktivis perempuan yang Master of Seremony (MC) , menyampaikan dukungannya dengan penuh semangat. "Kami, kaum perempuan, siap menyuarakan perubahan untuk Aceh Besar yang lebih bermartabat. MBS ada di hati dan mulut kami," ucapnya, yang disambut riuh oleh hadirin.
Acara ini menegaskan semakin kuatnya dukungan dari kalangan perempuan Aceh Besar untuk pasangan MBS, yang berkomitmen membawa perubahan signifikan melalui pemberdayaan ekonomi masyarakat lokal.[]