Pakar Falakiyah Kementerian Agama Provinsi Aceh, Dr. H. Al-Firdaus Putra, S.HI., MH mengajarkan peserta PKU MPU Aceh menggunakan teleskop secara dasar di komplek Sekretariat MPU Aceh, Rabu (16/10/2024)
Banda Aceh - Pentingnya menentukan arah kiblat yang pas, menjadi salah satu hal penting yang ditekankan dalam Islam. Pakar Falakiyah Kementerian Agama Provinsi Aceh, Dr. H. Al-Firdaus Putra, S.HI., MH memaparkan materi terkait penentuan arah kiblat ini kepada 24 peserta Pendidikan Kader Ulama (PKU) MPU Aceh Tahun 2024 yang dilaksanakan di gedung Sekretariat MPU Aceh, Rabu (16/10/2024)
Al-Firdaus menjelaskan dengan kita belajar ilmu falak, sejatinya kita akan mengetahui pasti apakah arah kiblat ketika sholat pas mengarahkan ke Ka'bah.
"Hari ini fokusnya itu adalah Ilmu Falak, Ilmu Falak itu adalah Ilmu Astronomi yang terkait dengan ibadahnya umat Islam misalnya sholat kemana mengarahnya ketika sholat. Fiqh menyebutkan arahnya ke Ka'bah, maka Ilmu Astronomi menentukan arah itu kemana," jelasnya.
Dikesempatan itu dirinya juga langsung mempraktekkan tata cara menggunakan teleskop secara dasar kepada peserta PKU yang merupakan tengku-tengku utusan 23 kabupaten kota se-Aceh itu.
Dirinya berharap semoga para tengku ini bisa mengamalkan apa yang telah didapatkan dalam masa PKU yang singkat itu.
"Insyaallah setelah ini tengku-tengku ini minimal sudah bisa ukur kiblat, minimal sudah bisa rukyatul hilal," harapnya.[]