Tiba di Simeulue, Ini Agenda Ibu Pj. Gubernur Aceh Hj. Safriati Safrizal

Editor: Syarkawi author photo

 

Sinabang - Penjabat Bupati Simeulue Teuku Reza Fahlevi, M. M., bersama Ketua DPRK Simeulue Rasmanudin H. Rahamin, SE., Pj Sekda Dodi Juliardi Bas, S.STP., M.M, dan Ketua Dekranasda Kabupaten Simeulue, Tenaldasia Zuriaty, S.STP Sambut Kedatangan Ibu Pj. Gubernur Aceh Hj. Safriati Safrizal, S. SI., M. S. I., di bandara Lasikin, minggu (10/11).

Ibu Penjabat Gubernur Aceh yang juga merukan Pj. Ketua Dekranasda Aceh tiba di kabupaten Simeulue dalam rangka melakukan Monitoring dan Penilaian Gampong Gammawar di Desa Lauke Kecamatan Simeulue Tengah.

Monitoring dan Penilaian Gampong Gammawar Desa Lauke Kecamatan Simeulue Tengah itu direncanakan pada esok hari (senin /11).

Kunjungan kerja untuk memonitoring dan penilaian terhadap kondisi Gampong Gammawar, salah satu desa yang terletak di Kabupaten Simeulue ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Provinsi Aceh untuk memastikan pembangunan dan pengelolaan desa berjalan dengan baik serta menilai sejauh mana program-program pemerintah bermanfaat bagi masyarakat setempat.

Selama kunjungan, Penjabat Gubernur didampingi oleh beberapa pejabat daerah serta tim teknis yang bertanggung jawab untuk memberikan evaluasi dan rekomendasi mengenai program-program yang sedang berjalan di desa tersebut. Selain itu, beliau juga bertemu dengan perangkat desa dan masyarakat untuk mendengarkan langsung masukan serta keluhan yang mungkin ada terkait pelayanan dan infrastruktur.

Kegiatan monitoring dan penilaian ini bertujuan untuk mempercepat pemerataan pembangunan, meningkatkan kualitas hidup masyarakat, serta memastikan keberlanjutan program-program yang sudah dilaksanakan di tingkat desa.

Menurut pantauan jurnalis di lapangan, Ibu Ketua TP-PKK Aceh di disambut meriah oleh masyarakat dengan tarian daerah. Selain itu, rombongan juga diajak melihat batik khas Simeulue, di rumah batik Simeulue dibawah asuhan Dekranasda.[]

Share:
Komentar

Berita Terkini