Pidie – Dalam upaya mempererat hubungan serta menciptakan sinergi antara TNI dan masyarakat, Serda M. Yusuf, anggota Koramil 26 Grong-Grong, melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan pemuka masyarakat Desa Grong-Grong.
Kegiatan ini merupakan bagian dari pembinaan teritorial yang menjadi tugas pokok Koramil 26 Grong-Grong, Minggu (12/1/2025).
Dalam pertemuan yang berlangsung penuh keakraban tersebut, Serda M. Yusuf berdiskusi dengan para tokoh masyarakat terkait berbagai isu yang dihadapi warga, termasuk penguatan keamanan lingkungan, peningkatan kesadaran kebersihan, serta peran aktif masyarakat dalam mendukung pembangunan desa.
"Komsos ini bertujuan untuk mendengar langsung aspirasi masyarakat, mempererat hubungan antara TNI dan warga, serta memastikan wilayah binaan Koramil 26 Grong-Grong tetap kondusif," ujar Serda M. Yusuf.
Para pemuka masyarakat menyambut baik kehadiran dan inisiatif yang dilakukan oleh Koramil 26 Grong-Grong.
Mereka menyampaikan apresiasi atas peran aktif TNI dalam membantu menjaga stabilitas keamanan dan memberikan solusi bagi permasalahan di masyarakat.
Kegiatan Komsos ini diharapkan dapat terus meningkatkan kemitraan antara TNI dan masyarakat, sekaligus mewujudkan lingkungan yang aman, damai, dan sejahtera di wilayah Desa Grong-Grong.[]