Pidie – Babinsa Koramil 06 Peukan Baro, Serda Marwadi, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat di Desa Puuk, Kecamatan Peukan Baro, Kabupaten Pidie, pada Jumat (10/1/2025).
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara TNI dengan komponen masyarakat di wilayah binaannya.
Dalam suasana penuh keakraban, Serda Marwadi berdialog dengan warga mengenai berbagai isu yang dihadapi, seperti keamanan lingkungan, kebersihan desa, serta pemberdayaan masyarakat untuk meningkatkan kesejahteraan.
“Komsos ini menjadi wadah untuk menjalin hubungan yang lebih dekat antara TNI dan masyarakat, sehingga tercipta sinergi yang kuat dalam menjaga ketertiban dan mendukung pembangunan desa,” kata Serda Marwadi.
Warga Desa Puuk menyampaikan apresiasinya atas kehadiran Babinsa yang selalu aktif dalam mendampingi masyarakat dan memberikan solusi atas berbagai permasalahan yang ada.
Kegiatan seperti ini merupakan bentuk nyata komitmen Koramil 06 Peukan Baro dalam mendukung terciptanya lingkungan yang aman, nyaman, dan harmonis di wilayah Kabupaten Pidie.[]