![](https://acehtengahkab.go.id/thumbnail/700x0/media/2025.01/whatsapp_image_2025_01_21_at_11_40_281.jpeg)
Takengon - Maimun Sulaiman, ST., yang saat ini menjabat sebagai Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Aceh Tengah, resmi terpilih sebagai Ketua Kesejahteraan Masyarakat Aceh Pesisir (KMAP) Aceh Tengah. Ia memperoleh suara terbanyak dalam pemilihan yang berlangsung di Balai Pengajian KMAP, Takengon, pada Sabtu malam (18/1/2025).
Dalam pemilihan tersebut, Maimun berhasil mengungguli dua kandidat lainnya, yaitu Karimuddin dan Rusydi M. Jalil. Pemilihan yang diikuti oleh anggota KMAP dari empat kecamatan, yakni Bebesen, Pegasing, Lut Tawar, dan Kebayakan, menunjukkan dukungan kuat dari masyarakat. Setelah penghitungan suara, Maimun memperoleh 336 suara, diikuti Karimuddin dengan 104 suara, dan Rusydi M. Jalil dengan 44 suara.
Maimun yang kini akan memimpin organisasi masyarakat pesisir tertua di Aceh Tengah hingga 2030, menyampaikan komitmennya untuk terus memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat.
“Ini merupakan tantangan besar. Semoga KMAP dapat terus memberikan manfaat bagi umat dan masyarakat Aceh Tengah secara umum,” ujar Maimun dalam pidatonya usai terpilih.
KMAP Aceh Tengah yang berdiri sejak tahun 1950 merupakan salah satu organisasi sosial kemasyarakatan tertua di wilayah tersebut. Awalnya, organisasi ini didirikan untuk memperjuangkan kesejahteraan masyarakat Aceh Pesisir yang menetap di Takengon dan sekitarnya. Hingga kini, KMAP tetap menjadi wadah penting yang menyatukan masyarakat pesisir di Aceh Tengah.
Ciri khas organisasi ini adalah keberadaan balai pengajian di berbagai kecamatan besar di Aceh Tengah, yang menjadi pusat kegiatan sosial, keagamaan, dan pendidikan. Selain itu, KMAP didukung oleh anggota yang berasal dari berbagai latar belakang, termasuk Teungku Dayah, pelaku bisnis, dan pegawai negeri sipil (PNS).
Dengan kepemimpinan baru, KMAP diharapkan mampu menghadapi tantangan zaman, termasuk memperkuat peran organisasi dalam mendukung kesejahteraan masyarakat dan menjaga nilai-nilai sosial budaya. Maimun menegaskan pentingnya kerja sama seluruh anggota untuk mewujudkan visi organisasi.
Sebagai tokoh yang aktif dalam pemerintahan dan sosial kemasyarakatan, Maimun diyakini akan membawa semangat baru untuk menjadikan KMAP lebih berdaya guna dan relevan bagi masyarakat Aceh Tengah[]