Pidie – Dalam mendukung program Ketahanan Pangan Nasional, Koramil 12/Sakti terus menunjukkan komitmennya dengan mengelola lahan pertanian jagung di Gampong Mns Blang, Kecamatan Sakti, Kabupaten Pidie.
Pada Jumat (24/01/2025), panen jagung dari lahan seluas 1 hektar tersebut berlangsung sukses dengan dihadiri oleh Danramil 12/Sakti Kapten Inf Yunus Emha, S.Pd., S.H., Koordinator BPP Pertanian Kecamatan Sakti Irma Susanti, S.P., PPL BPP Pertanian, serta para Babinsa Koramil 12/Sakti.
Dalam sambutannya, Kapten Inf Yunus Emha menyampaikan rasa syukur atas hasil panen ini dan berterima kasih kepada BPP Pertanian Kecamatan Sakti yang telah memberikan bantuan benih jagung.
"Program ini adalah bagian dari upaya kami mendukung ketahanan pangan dengan memanfaatkan lahan kosong di wilayah binaan. Dengan panen ini, kami berkomitmen untuk terus konsisten menanam jagung dan mengajak masyarakat sekitar untuk turut serta bercocok tanam sebagai wujud kemandirian pangan," ungkapnya.
Koordinator BPP Pertanian Kecamatan Sakti, Irma Susanti, S.P., turut memberikan apresiasi atas langkah nyata Koramil 12/Sakti dalam mendukung program ketahanan pangan.
“Kolaborasi yang terjalin antara BPP Pertanian dan Koramil 12/Sakti menjadi contoh sinergi yang baik dalam mencapai swasembada pangan nasional, khususnya di Kecamatan Sakti. Dukungan dari berbagai pihak, termasuk masyarakat, sangat penting untuk mewujudkan target ini,” ujarnya di sela-sela kegiatan panen.
Panen jagung ini tidak hanya menjadi bukti keberhasilan Koramil 12/Sakti dalam memanfaatkan lahan kosong, tetapi juga menjadi momentum untuk memperkuat sinergi antarinstansi demi keberlanjutan program ketahanan pangan.
Ke depan, Koramil 12/Sakti bersama BPP Pertanian Kecamatan Sakti bertekad untuk terus mendukung percepatan swasembada pangan nasional melalui kerja sama yang berkelanjutan.
Kegiatan ini diharapkan dapat menginspirasi masyarakat untuk lebih aktif memanfaatkan lahan kosong di wilayahnya masing-masing, sehingga bersama-sama dapat berkontribusi pada penguatan ketahanan pangan daerah dan nasional.[]