Banda Aceh – Pelaksana Tugas (Plt) Asisten Pemerintahan, Keistimewaan, dan Kesejahteraan Rakyat Kota Banda Aceh, Muhammad Ridha, mewakili Penjabat (Pj) Wali Kota Banda Aceh menerima plakat penghargaan dari PLN.
Penghargaan tersebut diserahkan dalam rangkaian acara Forum Keselamatan Ketenagalistrikan yang berlangsung pada Kamis (23/1/2025) di Aula PLN Banda Aceh, Jalan Merduati.
Acara ini digelar sebagai bagian dari peringatan Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional Tahun 2025.
Dalam forum ini, PLN menekankan pentingnya keselamatan kerja di bidang kelistrikan sebagai prioritas utama dalam meningkatkan kualitas layanan dan melindungi para pekerja.
Forum ini mengusung tema “Penguatan Kapasitas Sumber Daya Manusia dalam Penerapan Sistem Manajemen K3 (SMK3) untuk Meningkatkan Produktivitas.”
Tema tersebut mencerminkan komitmen bersama dalam mengoptimalkan sistem manajemen keselamatan kerja guna mendukung peningkatan produktivitas di sektor kelistrikan.
Melalui kegiatan ini, PLN berharap dapat terus menjalin sinergi dengan pemerintah daerah dan berbagai pihak untuk mewujudkan budaya kerja yang aman dan produktif, sejalan dengan visi keselamatan nasional.[]