Sambang Warga Binaan, Bhabinkamtibmas Ajak Manfaatkan Perkarangan Wujudkan Swasembada Pangan di Tingkat Lokal

Editor: Syarkawi author photo


Meulaboh – Dalam upaya mendukung program Asta Cita presiden RI Prabowo Subianto terkait ketahanan pangan, Bhabinkamtibmas desa Cot Pluh, dari Polsek Samatiga Aipda Taufik Maidanil aktif menyambangi warga. Rabu (29/01/2025).

Kegiatan yang dilakukann Aipda Taufik Maidanil ini dilaksanakan dalam rangka untuk mengajak mereka, warga Cot Pluh memanfaatkan lahan pekarangan untuk cocok ditanam.

Kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya ketahanan pangan dan mengajak mereka untuk berperan aktif dalam mewujudkan swasembada pangan di tingkat lokal.

Ia menyampaikan berbagai tips dan trik dalam bercocok tanam, serta memberikan informasi mengenai jenis tanaman yang cocok ditanam di pekarangan rumah.

Kapolres Aceh Barat AKBP Andi Kirana S.I.K, M.H melalui Kapolsek Samatiga AKP Alpon Lumban Raja mengatakan melalui kegiatan Bhabinkamtibmas Kami ingin mengajak warga untuk memanfaatkan lahan yang ada, sekecil apapun itu, untuk menanam tanaman yang bermanfaat. Selain untuk memenuhi kebutuhan pangan keluarga.

“Kegiatan seperti ini sangat positif dan sejalan dengan program pemerintah dalam rangka mewujudkan ketahanan pangan,” ujar Kapolsek.

Dengan adanya kegiatan sambang ini, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya ketahanan pangan dan berperan aktif dalam mendukung program pemerintah.

Selain itu, kegiatan ini juga dapat mempererat hubungan antara Polri dengan masyarakat.

“Kami berharap kegiatan ini dapat menginspirasi warga lainnya untuk serta ikut mewujudkan ketahanan pangan,” tutupnya.[]

Share:
Komentar

Berita Terkini