![](https://simeuluekab.go.id/thumbnail/700x0/media/2025.01/img_20250121_wa00151.jpg)
Jakarta - Penjabat Bupati Simeulue Teuku Reza Fahlevi, M.M dan Bupati Simeulue Terpilih Kombes Pol (Purn) Muhammad Nasrun Mikaris, S.H.,M.H, Selasa 21/1/2025 lakukan Audiensi/Kunjungan Kerja ke Sekretariat Wakil Presiden RI di Jakarta.
Kunjungan tersebut, diterima langsung Prof. Dr. Dadan Wildan, M.Hum, Deputi Bidang Dukungan Kebijakan Pembangunan Manusia dan Pemerataan Pembangunan Sekretariat Wakil Presiden RI.
Audiensi dilakukan sebagai upaya penanganan kasus Stunting dan Kemiskinan Ekstrem di Kabupaten Simeulue. Pemerintah Kabupaten Simeulue ingin menyusun langkah-langkah strategis agar Stunting dan Kemiskinan Ekstrem dimaksud dapat diminimalisir pertumbuhannya di Kabupaten Simeulue.[]