Upaya Percepatan Pembangunan Desa di Simeulue: Pemkab Simeulue Bertemu Wakil Menteri Desa PDT di Jakarta

Editor: Syarkawi author photo

 

Jakarta – Dalam upaya mempercepat pembangunan desa di Kabupaten Simeulue, Rabu (22/1/2025), Penjabat Bupati Simeulue Teuku Reza Fahlevi, M.M., bersama Bupati Simeulue terpilih Kombes Pol (Purn) Muhammad Nasrun Mikaris, S.H., M.H., menggelar audiensi dan silaturahmi dengan Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal, Ir. H. Ahmad Riza Patria, M.B.A., di Jakarta.  

Pertemuan ini menjadi langkah strategis untuk membahas program-program prioritas yang dapat mendorong percepatan pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa di Simeulue. 

Dalam pertemuan tersebut, sejumlah agenda penting dibahas, termasuk optimalisasi penggunaan Dana Desa, peningkatan akses infrastruktur, dan pemberdayaan ekonomi lokal berbasis potensi unggulan daerah.  

Selain itu, audiensi ini juga dihadiri oleh sejumlah pejabat penting dari Kabupaten Simeulue dan Kementerian Desa PDT, antara lain Hasrul Edyar, S.Sos., M.Ap., CRMO., CGRE, selaku Kepala Biro Kepegawaian dan Organisasi Kementerian Desa dan PDT, Pj. Sekda Dodi Juliardi Bas, S.STP, M.Si., Inspektur Drs. Alwi Alhas, Kadis Perhubungan Mulyawan Rohas, S.T., Plt. Kepala Bappeda Renil Muriansyah, S.STP., M.Ec.Dev., dan Kabag Pemerintahan Oktof Razoki Marinir, S.STP., M.Si.  

Penjabat Bupati Simeulue, Teuku Reza Fahlevi, menyampaikan bahwa audiensi ini merupakan momentum penting untuk mendapatkan dukungan strategis dari pemerintah pusat. 

“Kami berharap sinergi ini dapat memberikan dampak nyata bagi masyarakat Simeulue, khususnya dalam meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan desa,” ujarnya.  

Sementara itu, Wakil Menteri Desa PDT, Ahmad Riza Patria, menyambut baik inisiatif Pemkab Simeulue dan memberikan apresiasi atas langkah proaktif yang dilakukan. Ia menegaskan komitmen Kementerian Desa PDT untuk terus mendukung daerah-daerah tertinggal, termasuk Simeulue, dalam mengoptimalkan potensi yang dimiliki melalui program-program strategis pemerintah pusat.  

Dalam pertemuan ini, Kombes Pol (Purn) Muhammad Nasrun Mikaris, Bupati Simeulue terpilih, juga menyoroti pentingnya kolaborasi antara pemerintah daerah, pemerintah pusat, dan masyarakat. 

“Sinergi yang baik adalah kunci keberhasilan pembangunan berkelanjutan. Kami akan memastikan semua program berjalan dengan transparan dan akuntabel demi kesejahteraan rakyat,” tegasnya.  

Hasil audiensi ini diharapkan dapat menjadi pijakan awal yang konkret dalam mendorong percepatan pembangunan desa-desa di Simeulue, sehingga mampu bersaing dan berdaya saing secara nasional maupun global. (adi)

Share:
Komentar

Berita Terkini