Pidie – Dalam upaya mempererat hubungan silaturahmi dengan masyarakat, Babinsa Koramil 26/Grong-Grong, Sertu Lukmanul Hakim, melaksanakan kegiatan anjangsana di Desa Pangge Pilok, Kecamatan Grong-Grong, Kabupaten Pidie, pada Jum'at (7/2/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam menjaga kedekatan dengan warga binaan serta mendengarkan langsung aspirasi dan permasalahan yang dihadapi masyarakat.
Melalui komunikasi yang baik, Babinsa dapat memberikan masukan, motivasi, serta solusi terhadap berbagai persoalan yang ada di lingkungan desa.
Sertu Lukmanul Hakim menyampaikan bahwa anjangsana ini tidak hanya sebagai bentuk silaturahmi, tetapi juga untuk memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat.
"Kami hadir di tengah masyarakat untuk membangun komunikasi yang erat, sehingga dapat memahami kondisi dan kebutuhan warga secara langsung," ujarnya.
Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat semakin kuat, serta tercipta lingkungan yang aman dan kondusif untuk mendukung pembangunan desa.
Koramil 26/Grong-Grong akan terus berkomitmen untuk mendampingi serta membantu masyarakat dalam berbagai aspek kehidupan.[]