Pidie Jaya – Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 27/Jangka Buya, Serma Odang, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) dengan warga Desa Reului Mangat, Kecamatan Jangka Buya, Kabupaten Pidie Jaya, pada Jumat (7/2/2025).
Kegiatan ini bertujuan untuk membangun kedekatan antara TNI dan masyarakat serta mendengarkan langsung aspirasi dan permasalahan yang dihadapi warga.
Melalui komunikasi yang aktif, Babinsa dapat memberikan motivasi serta mendorong semangat gotong royong dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.
Serma Odang menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa di tengah masyarakat tidak hanya untuk menjalankan tugas pengamanan, tetapi juga sebagai wujud kepedulian dalam membantu menyelesaikan berbagai persoalan sosial.
"Komunikasi sosial ini menjadi sarana penting bagi kami untuk memahami kondisi masyarakat serta memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat," ujarnya.
Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, sinergi antara TNI dan masyarakat semakin erat, menciptakan lingkungan yang aman, harmonis, dan kondusif bagi pembangunan di Desa Reului Mangat.[]