Kenaikan Pangkat AKBP Yusuf Hariadi, Bukti Dedikasi Tanpa Cacat di Polri

Editor: Syarkawi author photo

 


Banda Aceh – Kepala Bagian Operasional (Kabag Ops) Polresta Banda Aceh, yang sebelumnya berpangkat Komisaris Polisi (Kompol), kini resmi menyandang pangkat Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP). 

Perubahan pangkat ini menjadi momen bersejarah bagi AKBP Yusuf Hariadi, yang terhitung sejak 1 Maret 2025 telah resmi dinaikkan pangkatnya.

Upacara Kenaikan Pangkat Pengabdian tersebut berlangsung di halaman Mapolresta Banda Aceh pada Jumat (28/2/2025) dan disaksikan langsung oleh sejumlah Pejabat Utama Polresta Banda Aceh serta Pengurus Bhayangkari.

Kapolresta Banda Aceh, Kombes Pol Fahmi Irwan Ramli, menyampaikan ucapan selamat dan apresiasi atas pencapaian AKBP Yusuf Hariadi.

"Atas nama pimpinan Polresta Banda Aceh dan seluruh personel, saya mengucapkan selamat atas kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi. Semoga anugerah ini dapat meningkatkan dedikasi, loyalitas, disiplin, serta kinerja dan tanggung jawab dalam pelaksanaan tugas," ujar Kombes Pol Fahmi dalam sambutannya.

Kapolresta menegaskan bahwa kenaikan pangkat ini merupakan bentuk penghargaan dari pimpinan Polri atas pengabdian yang luar biasa. Namun, ia juga mengingatkan bahwa kenaikan pangkat membawa konsekuensi berupa peningkatan tanggung jawab, kinerja, wawasan, dan kecakapan.

"Kenaikan pangkat ini bukan hanya kebanggaan, tetapi juga amanah. Personel yang mendapatkannya harus mampu menjadi teladan bagi anggota lainnya, terutama dalam menjalankan tugas Kepolisian," tambah Kapolresta.

Lebih lanjut, Kombes Pol Fahmi menjelaskan bahwa kenaikan pangkat AKBP Yusuf Hariadi didasarkan pada pengabdiannya selama bertugas di institusi Polri tanpa catatan pelanggaran atau cacat disiplin.

"Ini menjadi bukti bahwa dedikasi dan kerja keras yang konsisten akan selalu mendapatkan penghargaan. Saya berharap seluruh personel dapat menjadikan ini sebagai motivasi untuk terus menghindari pelanggaran sekecil apa pun dan meningkatkan prestasi," tegasnya.

Ia juga mendorong seluruh jajaran untuk terus mengembangkan kemampuan diri, sesuai dengan tingkatan pangkat dan jabatan yang diemban, guna mempertahankan citra Polri yang baik di masa mendatang.

Dengan kenaikan pangkat ini, AKBP Yusuf Hariadi diharapkan dapat terus memberikan kontribusi terbaiknya dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab, serta menjadi inspirasi bagi rekan-rekannya di Polresta Banda Aceh.[]

Share:
Komentar

Berita Terkini