ACEH TAMIANG – Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Aceh Tamiang, AKBP Muliadi, S.H., M.H., melalui KBO Sat Lantas Ipda Indra Maulana dan Briptu M. Yulia Rizky, mengunjungi kediaman Kanzia Afsheen, seorang balita berusia 10 bulan yang menderita kista hati.
Kunjungan ini berlangsung di Dusun Gembira, Desa Ingin Jaya, Kecamatan Rantau, pada Rabu, 5 Februari 2025.
Kedatangan Ipda Indra dan Briptu Rizky bertujuan menyampaikan amanah dan menyerahkan donasi yang telah terkumpul untuk membantu biaya pengobatan Kanzia. Donasi ini berasal dari inisiatif Briptu Rizky yang membuka penggalangan dana melalui media sosial setelah menerima informasi dari salah satu pengikutnya mengenai kondisi Kanzia.
Dalam waktu singkat, penggalangan dana yang dilakukan Briptu Rizky berhasil menarik perhatian masyarakat dan berhasil mengumpulkan bantuan berupa uang tunai serta perlengkapan kebutuhan harian untuk Kanzia. Selain itu, bantuan tambahan dari Kapolres Aceh Tamiang juga disalurkan kepada keluarga balita tersebut.
Saat menyerahkan bantuan secara langsung, Briptu Rizky dan Ipda Indra Maulana disambut oleh keluarga Kanzia. Orang tua Kanzia menyampaikan rasa syukur dan terima kasih yang mendalam kepada pihak kepolisian serta seluruh donatur yang telah peduli terhadap kondisi anak mereka.
Di tempat terpisah, Kapolres Aceh Tamiang, AKBP Muliadi, S.H., M.H., memberikan apresiasi tinggi kepada Briptu Rizky atas dedikasi dan kepeduliannya.
“Saya sangat mengapresiasi tindakan yang dilakukan Briptu Rizky. Kepeduliannya terhadap masyarakat, khususnya melalui kegiatan sosial seperti ini, merupakan bentuk pengabdian yang luar biasa. Ini adalah contoh nyata bahwa polisi tidak hanya bertugas menjaga keamanan, tetapi juga hadir membantu masyarakat yang membutuhkan,” ungkap Kapolres.
Kegiatan ini menjadi bukti nyata sinergi antara institusi kepolisian dan masyarakat dalam menghadapi permasalahan sosial. Tindakan Briptu Rizky diharapkan dapat menginspirasi banyak pihak untuk terus peduli terhadap sesama.[]