Meulaboh – Wilayah kota Meulaboh terlihat lebih intens dengan kehadiran personel kepolisian yang melaksanakan giat patroli KRYD dan Razia Cipta Kondisi Pada Rabu (05/02/2024) malam.
Operasi dimulai pada pukul 22.00 WIB, diawali dengan apel malam yang dipimpin oleh Pawas di Halaman Mapolres Aceh Barat.
Dengan kekuatan penuh, tim yang terdiri dari berbagai unit seperti Reskrim, Propam, Sabhara, dan IK, menjalankan patroli serta razia dengan penuh disiplin dan kehati-hatian.
Kapolres Aceh Barat AKBP Andi Kirana S.I.K., M.H melalui pawas Ipda Masykur, SH ini menyampaikan bahwa operasi ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat.
Ini merupakan langkah strategis untuk menciptakan rasa aman di tengah masyarakat, “Kami ingin memastikan bahwa situasi Kamtibmas tetap terjaga aman dan kondusif, sehingga masyarakat merasa nyaman dalam beraktivitas,” ungkap Ipda Masykur, SH
Kegiatan kita awali dengan berpatroli secara mobil menyusuri tiap sudut Kota Meulaboh dan setelahnya kita Lanjutkan Razia di Jln. Nasional Gp. Ujong Baroh Kec. Johan Pahlawan Kab. Aceh Barat.
Kegitan ini berakhir pada pukul 23.00 WIB dengan hasil situasi yang aman dan kondusif.
Kegiatan seperti ini akan terus dilaksanakan secara berkala guna menciptakan lingkungan yang lebih aman, khususnya di seputaran Kota Meulaboh demi menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat. tutupnya.[]