Polres Aceh Barat Lakukan Patroli Presisi untuk Jaga Keamanan Kota Meulaboh di Malam Hari

Editor: Syarkawi author photo


Meulaboh – Dalam upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang aman dan kondusif di wilayah Kabupaten Aceh Barat, Sat Samapta Polres Aceh Barat melaksanakan kegiatan Patroli Perintis Presisi, Patroli Dialogis, dan imbauan Kamtibmas di malam hari, Selasa Malam (04/02/2025) sekira pukul 20.30 WIB.

Patroli ini menargetkan berbagai lokasi strategis di Kota Meulaboh dan sekitarnya, seperti daerah-daerah rawan pencurian, pemukiman warga serta tempat-tempat keramaian lainnya termasuk di SPBU, Pasar, terminal dan Kantor pemerintahan.

Sasaran patroli juga mencakup pengemudi kendaraan bermotor dan masyarakat yang masih beraktivitas di malam hari.

Kapolres Aceh Barat AKBP Andi Kirana S.I.K, M.H melalui Kasat Samapta Polres Aceh Barat AKP Henry Elisa Siregar, menjelaskan Selama pelaksanaan patroli, personel berkomunikasi secara dialogis dengan masyarakat untuk mencari informasi terkait potensi gangguan keamanan sambil menyampaikan pesan-pesan kamtibmas.

“Patroli ini bertujuan untuk mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah Kabupaten Aceh Barat, meningkatkan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat di malam hari, serta memperkuat kehadiran polisi berseragam di tengah-tengah masyarakat,” ucap Kasat.

Selain itu, tambah Kasat, kegiatan ini diharapkan dapat mencegah terjadinya kriminalitas, memberikan perlindungan dan rasa aman kepada masyarakat, serta menjalin hubungan yang baik dengan masyarakat untuk memperoleh informasi dan partisipasi mereka, ungkap Kasat.[]

Share:
Komentar

Berita Terkini