Babinsa Koramil 23/Batee Tinjau Panen Timun di Desa Kareung

Editor: Syarkawi author photo

 


Pidie – Sebagai bentuk kepedulian terhadap sektor pertanian di wilayah binaannya, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 23/Batee Kodim 0102/Pidie, Serma Hendrianto, melaksanakan pengecekan proses pemetikan tanaman timun milik Bapak Fahrul di Desa Kareung, Kecamatan Batee, Kabupaten Pidie, Senin (17/03/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk memantau perkembangan tanaman serta memastikan hasil panen berjalan dengan baik dan optimal. Selain itu, Babinsa juga memberikan pendampingan serta motivasi kepada petani dalam menjaga produktivitas pertanian mereka.

Serma Hendrianto menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa di tengah-tengah petani merupakan bagian dari upaya mendukung ketahanan pangan serta membantu masyarakat dalam meningkatkan hasil pertanian mereka.

“Kami selalu siap mendampingi petani, baik dalam perawatan tanaman maupun saat masa panen. Dengan adanya komunikasi yang baik antara Babinsa dan petani, diharapkan pertanian di wilayah ini semakin maju dan memberikan manfaat bagi kesejahteraan masyarakat,” ujar Serma Hendrianto.

Bapak Fahrul selaku pemilik kebun timun mengungkapkan rasa terima kasih atas perhatian dan dukungan dari Babinsa yang selalu hadir dalam setiap tahapan pertanian.

Melalui pendampingan ini, diharapkan hasil panen petani semakin meningkat dan sektor pertanian di Kecamatan Batee dapat terus berkembang, sehingga memberikan kontribusi positif bagi perekonomian masyarakat setempat.[]

Share:
Komentar

Berita Terkini