Polsek Nibong Tingkatkan Keamanan dan Ketertiban di Bulan Ramadan

Editor: Syarkawi author photo


Aceh Utara – Menjelang waktu berbuka puasa, aktivitas masyarakat di berbagai lokasi kian meningkat, terutama di kawasan bazar takjil yang menjadi pusat keramaian selama bulan suci Ramadan. 

Untuk memastikan situasi yang aman dan kondusif, Kepolisian Sektor Nibong (Polsek Nibong) melaksanakan pengamanan dan patroli Harkamtibmas di sejumlah titik strategis dalam wilayah hukumnya pada Jumat, 14 Maret 2025.

Kapolres Aceh Utara, AKBP Nanang Indra Bakti, S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Nibong, Iptu Agus Maulizar, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini dilakukan untuk menciptakan rasa aman bagi masyarakat, sekaligus mencegah potensi gangguan keamanan seperti pencurian, kemacetan, hingga tindak kriminal lainnya.

"Kami menempatkan personel di lokasi-lokasi strategis, terutama di sekitar bazar takjil dan jalur utama yang ramai dilalui masyarakat. Selain itu, patroli juga dilakukan secara berkala untuk mengantisipasi gangguan keamanan," ungkap Kapolsek Nibong.

Selain menjaga keamanan, petugas juga aktif memberikan imbauan kepada para pedagang dan pengunjung. 

Hal ini mencakup anjuran untuk berhati-hati terhadap barang berharga, menjaga ketertiban umum, serta mematuhi aturan lalu lintas guna mencegah kemacetan di area keramaian.

"Kami mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga ketertiban, terutama dalam berlalu lintas, agar aktivitas menjelang berbuka puasa tetap lancar dan nyaman bagi semua," tambahnya.

Dengan kehadiran petugas di lapangan, diharapkan masyarakat dapat menjalankan ibadah puasa dengan lebih tenang, nyaman, dan terhindar dari potensi gangguan keamanan. 

Langkah ini menjadi bagian dari komitmen Polsek Nibong untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat selama Ramadan.[]

Share:
Komentar

Berita Terkini